Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Advertisement

Filosofi dan Tuah Keris Kidang Soka

keris kidang soka
Ilustrasi Keris Kidang Soka
Hartalangit.com - Keris Kidang Soka adalah salah satu bentuk dhapur Keris luk 7 dengan panjang bilah sedang. Ricikan pada Keris ini antara lain: kembang kacang, jalen, lambe gajah dua, pejetan, tikel alis, sraweyan dan ri pandan.


Filosofi Keris Kidang Soka:

Keris Kidang Soka memang tidak begitu populer, tapi Keris ini memiliki makna filosofi yang sangat dalam tentang kehidupan Manusia. Kidang Soka dapat di artikan kijang yang sedang berduka. Makna yang terkandung didalamnya adalah bahwa dalam kehidupan ini adakalanya kita akan menemui duka atau kesedihan.

Tapi hendaknya kita jangan terus larut dalam duka/kesedihan, kita harus terus menatap kedepan dan mengambil hikmah dari setiap permasalahan yang terjadi dan menjadikannya sebagai pelajaran hidup agar kedepannya bisa lebih baik karena kehidupan terus berjalan.

Jadi, Keris Kidang Soka merupakan pesan agar kita sebagai Manusia harus selalu semangat dan aktif dalam menjalani kehidupan meskipun banyak rintangan dan masalah yang terjadi dalam perjalanan hidup kita. Hal itu di simbolkan dengan kidang/kijang yang selalu lincah, aktif dan waspada dalam mencari makan dan menghindari bahaya. Jadi dalam kehidupan ini kita harus selalu “Eling lan waspodo”.

Tapi meskipun kehidupannya selalu dalam bahaya, kijang/kidang tetap menjalani kehidupannya dengan normal dan penuh semangat karena semua adalah kehendak TUHAN. Kita hanya wajib berikhtiar semampu kita dan TUHAN yang menentukan hasilnya.

Keris Kidang Soka merupakan pelajaran agar sebagai Manusia kita tidak hanya mengeluh dan berpasrah pada nasib, kita harus tetap memiliki semangat dalam menjalani hidup dalam kondisi apapun serta aktif bergerak dan berusaha untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik dan senantiasa mendapatkan pertolongan dari TUHAN yang disimbolkan dengan luk 7 (pitu) yang bermakna pitulungan.

Kidang Soka merupakan simbolisasi harapan dan semangat hidup dalam segala kondisi, meskipun dalam kesulitan (duka) tidak perlu diperlihatkan kepada orang lain dengan bersedih dan mengeluh. Terus bergerak dan berusaha seperti kijang/kidang yang selalu ceria dan lincah meskipun hidupnya penuh bahaya.

Tuah Keris Kidang Soka:

Dengan memiliki Keris Kidang Soka, maka diharapkan pemilik Keris ini akan menjadi orang yang tangguh dalam menghadapi segala permasalahan hidup, pantang menyerah, penuh semangat dan dapat terbebas dari segala permasalahan dan segala bentuk duka/kesedihan.

Baca juga:



Demikian sedikit informasi tentang filosofi dan tuah Keris Kidang Soka yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar benda-benda pusaka, dapat dibaca pada artikel Harta Langit lainnya.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Post a Comment for "Filosofi dan Tuah Keris Kidang Soka"

UNTUK PEMESANAN BENDA PUSAKA: